SERANG – Jelang pengundian nomor urut pasangan calon dan kampanye calon Bupati dan Wakil Bupati, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang menggelar rapat koordinasi agar tahapan Pilkada serentak 2024 berjalan lancar.
Pembahasan tentang tahapan Pilkada serentak 2024 melibatkan Bawaslu, Partai Politik, Kepolisian dan Pemerintah Daerah.
Ketua KPU Kabupaten Serang, M Nasehudin mengatakan, saat ini pihaknya tengah fokus untuk pemetaan tahapan Pilkada.
“Tahapan banyak pararel 19-20 penyusunan dan penetapan DPT 22, kemudian penetapan calon, kemudian disusul dengan pengundian nomor urut pasangan calon Bupati Serang pada tanggal 23 september,” katanya.
Pembahasan ini dinilai penting mengingat tahapan Pilkada sudah mulai berjalan, lebih lanjut pada tangal 24 September akan dilaksanakan deklarasi kampanye damai.
Dalam tahapan pengundian nomor urut calon dipastikan akan melibatkan massa yamg pastinya bakal dibawa oleh masin – masing pasangan calon. Namun demi keamanan, KPU akan membatasi hanya 30 orang yang diperbolehkan masuk.
“Intinya rapat kali ini adalah membangun kesepahaman agar pelaksanaan pesta demokrasi di Kabupaten Serang berjalan dengan lancar,” katanya.(Hen/Syam)