SERANG – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Banten kembali menunjuk Klinik Utama Mata Saruni, Kabupaten Pandeglang dalam memberikan layanan operasi mata katarak gratis di Provinsi Banten.
Ketua Baznas Provinsi Banten, Prof E. Syibli Syarjaya mengatakan, pihaknya kembali mengalokasikan sebanyak 100 kuota yang diberikan oleh Baznas Banten untuk KU Mata Saruni. Dia menyebut, MoU tahun 2025 pihaknya hanya menggandeng KU Mata Saruni saja.
“Untuk tahun 2025 ini kita kuotanya ada 100 untuk pengobatan dan operasi mata katarak gratis bagi warga Banten. Sementara kita menjalin kerjasama dengan Klinik Utama Mata Saruni,” katanya, Selasa (17/12/2024).
Sementara itu, Pemilik KU Mata Saruni dr Darmawan M Sophian mengatakan, dengan kembali digandengnya KU Mata Saruni oleh Baznas Provinsi Banten, pihaknya bakal terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam memberantas penyakit buta katarak.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Baznas Banten karena sudah memberikan kepercayaan kepada kami dalam memberantas operasi buta mata katarak secara gratis di Provinsi Banten ini,” katanya.
Menurutnya, operasi mata katarak yang digelar oleh KU Mata Saruni pada 2024 dilaksanakan di dua lokasi.
“Kita tahun 2024 ini dilakukan pada dua lokasi yang pertama di Kabupaten Pandeglang dan yang kedua di Cikande. Upaya kita terus lakukan kalau misalkan kuota operasi mata katarak gratis dari Bazanas sudah habis kita tetap lakukan dan di cover oleh kami pihak klinik,” katanya. (Syamsul Ma’arif)