CILEGON – Sebanyak 43 Kelurahan di Kota Cilegon diproyeksikan untuk memiliki koperasi. Hal itu dilakukan agar, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di tiap – tiap kelurahan bisa berkembang.
“Jadi dengan nanti adanya sebuah koperasi di 43 Kelurahan di Kota Cilegon besar harapannya untuk membantu kegiatan di masyarakat dan meningkatkan UMKM,” kata Ketua Paguyuban Lurah se-Kota Cilegon Khaerul Amri usai menggelar raker, Senin (19/6/2023).
Baca Juga :
- Ada 95 Hektare Tanah Terlantar di Pandeglang, Kepala BPN Pandeglang: Tidak Mudah Untuk Pemanfaatan
- Kades Wirasinga Minta Pemda Pandeglang Perbaiki Jalan Rusak di Wilayahnya
- Keren! Kenakan Jaket Unsera, Gubernur Banten Selfie Bareng Mahasiswa
- Wabup Pandeglang Tinjau Sekolah di Banjar dan Mekarjaya
- Di Tengah Efisiensi Anggaran, Dindikpora Pandeglang Gelar Kegaitan di Hotel
Turut hadir pada kegaiatan raker, Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian didampingi Asisten Daerah (Asda) 1 Tatang.
Selain itu, dia berharap agar pelayanan di tiap kelurahan bisa lebih ditingkatkan. Karena, sebagai abdi negara perlu memberikan pelayanan sepenuhnya kepada masyarakat Kota Cilegon.
“Diharapkan agar bisa lebih memberikan pelayanan kepada masarakat dengan moto, kita wajib melayani bukan dilayani,” katanya. (MG/Red)