Katakita – Bupati Pandeglang, Irna Narulita melakukan rotasi mutasi sebanyak 23 pejabat eselon II B di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang dan 1 Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Berkah Pandeglang, Rabu (5/1/2022).
Irna mengtakan, rotasi mutasi yang dilakukan sebagai upaya untuk mengisi kekosongan jabatan lantaran Pemda Pandeglang baru menyekesaikan Peraturan Daerah (Perda) Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK).
“Rotasi mutasi adalah hal yang biasa, yang harus diperhatikan jabatan yang anda emban harus bermanfaat bagi masyarakat,”kat Irna.
Baca Juga :
- Diduga Jadi Pengedar Obat Terlarang, Warga Pandeglang Ditangkap Polisi
- Puskesmas Picung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
- Kebut Target PKB, Samsat Pandeglang Gencar Gelar Razia
- Jadi Pemasok Obat Terlarang ke Pandeglang, Jaringan Aceh Dibekuk Polisi
- Warga Keluhkan Jalan Rusak di Sekitar Alun-alun Pandeglang
Karena, dalam menjalankan roda pemerintahan pihaknya tidak bisa berjalan sendiri. Diperlukan, dukungan dan kerjasama yang baik para kepala Dinas. Kendati, ia berharap dengan dilakukannya penyegaran bisa memberikan perubahan baru agar Pandeglang bisa lebih maju.
“Ini komposisi strategis, dengan rotasi ini ada penyegaran, saya mengambil keputusan berdasarkan kajian mendalam, semoga tahun 2022 ini Pandeglang lebih unggul,”ucapnya.
Irna berharap, para pejabat yang dilantik segera melakukan akselerasi dengan tempat kerja yang baru.
“Rangkul semua pegawai dilingkungan kerja anda, budayakan kerja bersama jangan parsial,”tandasnya.