Katakita – Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy melakukan peletakan batu pertama gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Labuan, Kabupaten Pandeglang, Selasa (8/3/2022).
“Rumah sakit ini dibangun untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Pandeglang selatan,” kata Andika.
Dikatakannya, bangunan seluas 6,952 meter persegi itu menghabiskan anggaran sebesar Rp78 Miliar. Pihaknya berharap, pembangunan gedung RSUD Labuan bisa rampung sesuai waktu yang ditentukan.
“Untuk lahannya 8,581 meter persegi sedangkan luas bangunannya 6,952 meter persegi,” tuturnya.
Baca Juga :
- Diduga Jadi Pengedar Obat Terlarang, Warga Pandeglang Ditangkap Polisi
- Puskesmas Picung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
- Kebut Target PKB, Samsat Pandeglang Gencar Gelar Razia
- Jadi Pemasok Obat Terlarang ke Pandeglang, Jaringan Aceh Dibekuk Polisi
- Warga Keluhkan Jalan Rusak di Sekitar Alun-alun Pandeglang
Terpisah, Bupati Pandeglang Irna Narulita mengaku dengan dilanjutkannya dibangunnya RSUD Labuan mampu memberikan dampak postif terhadap pelayanan bagian Pandeglang Selatan,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Banten Ati Pramudji Hastuti menyebut, bangunan RSUD Labuan sempat dilaksanakan pada 2016 lalu. Namun, terbengkalai lantaran terkendala lahan.
“Sebelumnya ini sempat dibangun oleh kementrian kesehatan melalui dana alokasi khusus. Dan dibangun oleh Pemprov, dan memang tidak berjalan,” tandasnya. (Syamsul)