Katakita – Status gunung anak Krakatau yang terletak di Kabupaten Lampung Selatan dengan posisi geografis latitude -6.102°LU, Longitude 105.423°BT dan memiliki ketinggian 157 mdpl. Saat ini masuk kedalam status level II (Waspada).
Seperti di kutif dari laman resmi magma.esdm.go.id pada, Jumat (22/4/2022) sekira pukul 00.24 WIB. Dari hasil pengamatan visual terlihat Gunung api tertutup Kabut 0-III. Asap kawah tidak teramati. Cuaca berawan hingga hujan, angin lemah ke arah selatan, barat daya dan barat.
Baca Juga :
- Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang Terpilih, Hadiri Undangan Presiden di Hambalang
- Gandeng PT Daur Ulang, Pemkab Kaji Pengolahan Sampah di Pandeglang
- Gaji PPPK Paruh Waktu di Pemkab Pandeglang Sama Dengan Honorer
- Kementerian PUPR Serahkan Pengelolaan SPAM Tanjung Lesung ke Pemda Pandeglang
- Diduga Jadi Pengedar Obat Terlarang, Warga Pandeglang Ditangkap Polisi
Bahkan, pada malam hari dari pukul 19:38 WIB di pos terdengar sesekali suara gemuruh letusan. Selain itu, suara dentuman yang menyerupai petir terdengar hingg ke Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak.
Reki salah seorang warga Kecamtan Wanasalam, Kabupaten Lebak mengungkapkan, sejak pukul 01.00 WIB suara dentuman layaknya petir terdengar yang mana dentuman tersebut kerap terjadi 3 sampai 5 detik.
“Dentuman terdengar samapi kesini, seperti petir saja. 3 sampai 5 detik ada aja itu suaranya,” ucap Reki.
Sedangkan dari hasil pengamatan, sudah terjadi sebanyak delapan kali gempa yang disebabkan dari letusan atau erupsi dengan amplitudo 37-60 mm, dan lama gempa 35-88 detik. Dan delapan kali gempa hembusan dengan amplitudo 15-36 mm, dan lama gempa 20-65 detik. Selain itu, 1 kali gempa tremor menerus dengan amplitudo 2-55 mm, dominan 50 mm.
Selain itu, masyarakat atau wisatawan diharpakan agar tidak mendekati kawah dengan radius dua kilometer dari kawah. (Syam)